Kesehatan |
Asam urat atau uric acid adalah suatu senyawa yang terdapat dalam tubuh. Ini merupakan hasil dari metabolisme atau pemecahan suatu nukleotida yang bernama purin. Purin yang dimetabolisme dapat berasal dari makanan misalnya daging-dagingan, atau dari hasil sisa ‘pemusnahan’ sel-sel yang telah mati dan beregenerasi. Kadar normal asam urat dalam tubuh adalah di bawah 7 mg/dL untuk pria dan di bawah 6 mg/dL untuk wanita.
Di atas angka tersebut, maka dapat dikategorikan sebagai hiperurisemia atau kadar asam urat yang tinggi dalam darah. Kadar asam urat yang tinggi dalam darah dapat berdampak pada timbulnya beberapa penyakit. Yang paling sering terjadi adalah gout atau pirai. Gout adalah suatu kondisi peradangan di daerah sendi (arthritis), yang disebabkan penumpukan asam urat di sendi tersebut, misalnya di jempol kaki, pergelangan kaki, lengan, siku, dan pergelangan tangan.
Hal ini dapat menyebabkan rasa nyeri dan keterbatasan pergerakan anggota tubuh yang terkena gout. Penyebab Kadar Asam Urat Meningkat, Ada dua hal yang secara garis besar menyebabkan tingginya kadar asam urat dalam tubuh seseorang. Yang pertama dan yang paling banyak terjadi adalah karena tubuh, dalam hal ini organ ginjal, tidak mampu membuang asam urat dari tubuh. seperti sudah disebutkan, asam urat adalah hasil metabolisme.
Selain itu, kadar asam urat yang tinggi dalam darah juga dapat disebabkan oleh konsumsi makanan yang mengandung purin dalam jumlah besar. Seperti sudah disebutkan, asam urat adalah hasil pemecahan purin. Jadi semakin banyak purin yang ada dalam tubuh, semakin banyak pula asam urat yang akan dihasilkan. Untuk obat asam urat secara bertahap konsumsi makanan yang mengandung banyak vit C agar kadar purin dalam tubuh berkurang dan menjadi seimbang.
Diet untuk pasien asam urat mencakup pembatasan konsumsi makanan dengan kadar purin tinggi, contohnya organ dalam alias jeroan, sarden, tuna, serta seafood, seperti udang dan cumi-cumi. Pada beberapa kasus, dokter mungkin akan meresepkan obat-obatan yang bekerja mengeluarkan asam urat dari dalam tubuh. Salah satu contoh obat asam urat yang paling banyak digunakan adalah alopurinol. Namun, penggunaannya harus dengan supervisi dan resep dokter.
0 komentar:
Posting Komentar