Senin, 25 September 2017

Manfaat Bioteknologi Dalam Berbagai Bidang

20.38

Manfaat Bioteknologi Dalam Berbagai Bidang
Bioteknologi merupakan sebuah teknologi yang memanfaatkan makhluk hidup seperti jamur,bakteri, virus dan sebagainya yang dapat dimanfaatkan untuk kemaslahatan manusia di bumi ini. Secara umum bioteknologi sengaja dikembangkan untuk kesejahteraan manusia di dunia ini. Terbatasnya sumber saya alam yang ada, lama kelamaan tidak akan bisa mengimbangi populasi manusia yang kian hari kian meningkat jumlahnya. 

Maka diperlukan sebuah terobosan baru atau teknologi baru untuk mengatasi permasalahan tersebut. Salah satunya adalah bioteknologi yang diharapkan berguna bagi masyarakat banyak. Sedikitnya ada tiga bidang yang bisa merasakan kehadiran bioteknologi tersebut yaitu diantaranya bidang pertanian, kesehatan dan lingkungan. Ketiga bidang tersebut sangat berhubungan erat dengan kegiatan – kegiatan manusia dewasa ini, sehingga sangat tepat jika bioteknologi tersebut bisa bermanfaat untuk bidang – bidang ini.

Seperti disebutkan di atas, bahwa sedikitnya ada tiga bidang yang bisa merasakan kehadiran bioteknologi ini yaitu sebagai berikut :

Manfaat Bioteknologi Di Bidang Kesehatan. Di bidang pertanian, bioteknologi diantaranya berperan dalam pembentukan tumbuhan tahan hama, pembuatan tumbuhan yang mampu menambat nitrogen, mengendalikan serangga perusak tanaman budidaya, pembiakan tanaman unggul tahan hama, mengatasi produksi bibit yang sama dalam jangka waktu singkat dan mengatasi terbatasnya lahan pertanian

Manfaat Bioteknologi Di Bidang Kesehatan. Dalam bidang kesehatan, baik bioteknologi konvensional maupun bioteknologi modern memiliki peranan yang sangat besar. Melalui bioteknologi, berbagai produk obat-obatan, vaksin, antibodi dan hormon ditemukan, misalnya penicilin dan hormon insulin. Beberapa penyakit menurun atau kelainan genetik dapat disembuhkan dengan cara menyisipkan gen yang kurang pada penderita, cara ini dikenal dengan istilah terapi gen.
Manfaat Bioteknologi Di Bidang Lingkungan. 

Pencemaran lingkungan merupakan salah satu isu global yang marak dibicarakan saat ini. Tingginya tingkat pencemaran akan berdampak serius terhadap kelangsungan hidup umat manusia. Di bidang lingkungan, bioteknologi diantaranya berperan dalam menghasilkan energi berupa bahan bakar yang ramah lingkungan, misalnya etanol dan biogas (gas metana), pengolahan berbagai macam limbah, misalnya limbah industri, limbah plastik dan pencemaran air yang disebabkan oleh minyak melalui bioremediasi



Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 komentar:

Posting Komentar

 

© 2013 appell co. All rights resevered. Designed by Templateism | Blogger Templates

Back To Top